Bomber Sriwijaya FC Hilton Moreira menegaskan bahwa dirinya tak punya target pribadi secara khusus bersama Sriwijaya FC pada gelaran Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016.
Sejauh ini, Hilton merupakan pemain Sriwijaya yang paling subur dengan empat gol yang ia lesatkan dari sembilan penampilan. Eks Persib Bandung ini pun tak punya keinginan untuk jadi top scorer.
“Saya punya target sendiri, target saya adalah bisa membawa Sriwijaya juara. Itu target utama saya agar akhir tahun ini kami bisa jadi juara. Karena, kalau saya punya target untuk sendiri itu tak enak untuk tim,” katanya.
“Kalau kami punya target bersama, semua pemain punya target untuk juara tentu semua bisa dapat (hasilnya) nanti. Yang jelas, setiap pertandingan saya mau kerja keras dan kasih yang terbaik untuk bisa bawa Sriwijaya juara,” urai dia.
“Soal target pribadi, pemain terbaik atau pun topskor itu kita lihat nanti,” pungkas pemain yang sempat ditolak suporter ketika merapat ke Persija Jakarta itu.
Saat ini, Laskar Wong Kito berada di posisi dua klasemen sementara ISC A dengan 18 poin. Atau dua poin di bawah Arema Cronus sebagai pemuncak klasemen sementara.
Terima kasih anda telah menyimak berita bola Indonesia yang berjudul Tak Punya Target Pribadi, Hilton Moreira Hanya Ingin Bantu Sriwijaya FC Juara semoga post di atas belum basi untuk dipublish dihalaman ini.