Persela Lamongan sudah resmi memiliki pelatih baru, yakni Sutan Harhara, untuk menggantikan Stefan Hansson yang telah mengundurkan diri. Sang pelatih anyar menilai bahwa saat ini Laskar Joko Tingkir mengalami krisis mental. Untuk itu, Sutan Harhara siap memperbaiki mental Choirul Huda dan kawan-kawan agar bisa kembali bersaing di kompetisi Indonesia Soccer Championship Level A (ISC-A) atau Torabika Soccer Championship (TSC) 2016.
“Saya sudah paparkan kepada manajemen jika permasalahan Persela saat ini adalah pada sisi mental bertanding para pemain yang sudah terlanjur drop setelah menjalani lima pertandingan tanpa satu pun poin,” beber Sutan Harhara beberapa waktu lalu.
“Saya sudah siap dengan tantangan ini dan akan berusaha sekuat tenaga untuk memperbaikinya,” lanjut mantan pelatih PSMS Medan ini.
Terpilihnya Sutan Harhara sendiri sudah melalui pembahasan oleh Manajemen Persela dengan Bupati Lamongan, H. Fadeli. “Memang sekilas tampak mengejutkan, tapi sebenarnya tidak,” ungkap Asisten Manajer Persela, Yuhronur Efendi.
“Sudah beberapa hari ini, manajemen telah membahasnya bersama Ketua Dewan Pembina Persela yang juga Bupati Lamongan, Fadeli,” tambahnya.
“Setelah dibicarakan dengan matang, maka akhirnya disepakati coach Sutan Harhara sebagai pelatih baru, menyisihkan dua kandidat lain yang merupakan pelatih asing. Pemilihan ini juga atas persetujuan Bapak Bupati,” papar Yuhronur Efendi.
Sebelum Sutan Harhara terpilih, sebenarnya cukup banyak kandidat lain yang ternyata gagal didapatkan oleh Persela Lamongan, termasuk Jacksen F. Tiago, Aji Santoso, Fachri Husaini, Danurwindo, hingga Benny Dollo. (Sidomi)
Terima kasih anda telah menyimak berita bola Indonesia yang berjudul Sutan Harhara Siap Perbaiki Mental Persela semoga post di atas belum basi untuk dipublish dihalaman ini.