Bukan hanya tim Arema yang menilai laga Minggu (19/6/2016) sebagai laga sulit. Kubu Persija pun menyampaikan hal senada.
Pelatih Persija Paulo Camargo menyebut meskipun kalah ia bangga dengan para pemainnya karena laga di kandang Arema tidak mudah.
“Ini pertandingan berat bagi Persija. inilah pertandingan sepak bola, kadang menang kadang kalah,” ujar Camargo usai pertandingan.
Ia mengakui banyak hal yang perlu dievaluasi dari timnya. Di antaranya adalah faktor banyaknya pemain muda yang perlu banyak lagi mendapat pengalaman bertanding.
Selain itu faktor start permainan yang kurang bagus juga .memengaruhi hasil pertandingan mereka kali ini.
Sedangkan pemain Persija Amarzukih menyebut kepeimpinan wasit banyak merugikan mereka.
“Soal keputusan wasit kurang puas. Banyak pelanggaran tidak dilihat wasit,” tandasnya. (Surya)
Terima kasih anda telah menyimak berita bola Indonesia yang berjudul Kubu Persija Kecewa Kepemimpinan Wasit semoga post di atas belum basi untuk dipublish dihalaman ini.