Manuel Pellegrini ibarat duduk di kursi panas sebagai manajer Manchester City. Maklum, nasib ahli strategi itu pada musim depan belum jelas. Hal ini tak lepas dari hasil minor yang diraih Vincent Kompany cs pada musim ini. Man. City dipastikan trophyless atau tanpa gelar pada musim ini. Mereka gagal di Piala Liga, Piala FA, Liga Champions, dan Premier League.
Rumor yang santer beredar, Pellegrini bakal dilengserkan pada musim depan. Sejumlah sosok pengganti pun mulai bermunculan. Mulai dari Jurgen Klopp yang sudah memutuskan mundur dari Borussia Dortmund pada akhir musim ini, Carlo Ancelotti, Rafael Benitez, Diego Simeone, dan Patrick Vieira. Terakhir, salah satu arsitek asal Italia, Walter Mazzarri, dikabarkan media di Italia menjadi salah satu kandidat yang dipantau The Citizens.
Kabar tersebut makin kencang berembus setelah mantan pelatih Internazionale Milan itu terlihat di Stadion Etihad pada Sabtu (25/4) menyaksikan laga Man. City kontra Aston Villa. Seperti yang sudah-sudah, setiap ada pelatih lain yang menyaksikan laga sebuah tim, dia selalu dikait-kaitkan dengan tim tuan rumah. Apalagi, hubungan tim tuan rumah dengan pelatihnya saat ini tengah renggang.
Kans Mazzarri merapat ke Etihad cukup besar. Man. City memiliki pengalaman mengesankan saat diarsiteki pelatih asal Italia. Mereka menjadi juara pertama kali di era Premier League saat ditangani oleh Roberto Mancini. Ada kesamaan antara Mazzarri dan Mancini yakni sebelumnya pernah menukangi Internazionale Milan. Artinya, The Citizens sepertinya ingin meneruskan memori indah bersama pelatih Italia dan pernah berhubungan dengan Inter. Apakah Mazzarri benar-benar mengikuti jejak Mancini? Patut untuk ditunggu.
